Tentang Kami

Menerima Kasih Tuhan untuk berbagi berkat kepada sesama.

Sejarah lahirnya yayasan St. Monica Patrisius

Pembangunan Panti Jompo di awali dengan peletakan batu pertama pada tanggal 22 april 2012. Pada waktu yang hampir bersamaan yakni pada tanggal 14 maret 2012 para pengurus secara resmi mengajukan Akta pendirian Yayasan Santa Monica Patrisius tersebut sebagai badan usaha yang menaungi panti.
Pada tanggal 31 Oktober 2013 diresmikanlah panti jompo Yayasan Santa Monica Patrisius dengan misa pemberkatan yang di pimpin oleh Romo Emmanuel, MSF di dampingi oleh Romo Ign. Wignya Sumarta, MSF dihadiri pula oleh para pemangku jabatan dan penduduk setempat serta segenap pendiri dan pengurus Yayasan Santa Monica Patrisius dan beberapa anggota kelompok doa Santa Monica Patrisius.
Meski Yayasan Santa Monica Patrisius adalah Yayasan katolik namun dalam pelayanannya kami melayani dengan kasih tanpa memandang RAS dan Agama.

Visi

Ibu–ibu kelompok Doa St. Monica Patrisius sebagai paguyuban murid- murid Kristus berupaya mengembangkan kasih persaudaraan kepada wanita lansia yang sakit dan papa.

Misi

  • 1

    Mewujudkan kasih persaudaraan dengan peduli dan berbagi bantuan kepada wanita lansia yang sakit dan papa.

  • 2

    Memberikan perhatian dan meningkatkan sarana dan prasarana yang memadai untuk memenuhi kebutuhan mereka, wanita lansia yang sakit dan papa.

  • 3

    Kongkritnya didirikan panti jompo untuk menampung, merawat dan meningkatkan hidup layak kepada wanita lansia yang sakit dan papa.

Susunan Pendiri Yayasan

Pembina : Shinta Inggriani Tedjokoesoemo
Pengawas : MI Joyce Indrawati
Pengurus : Theresia Inawati Handani
Bendahara : MM Natalia Damajanti
Sekretaris : M. Christiana Herawati

Struktur Organisasi